Nama Lomba memasak 2017
Lomba Memasak 2017Penyelenggara Lomba memasak 2017
@Zentableware bekerjasama dengan ACMI dan William WongsoPeriode Lomba memasak 2017
31 Oktober - 20 November 2017Hadiah Lomba memasak 2017
hadiah total cash 17,5 juta rupiah, kesempatan mendapatkan private cooking class dari pakar kuliner William Wongso plus Produk2 Zen dan berbagai voucher menarik !Syarat dan ketentuan Lomba memasak 2017
- Peserta adalah WNI, berumur 17-55 tahun yang akan dibagi menjadi 2 kategori, professional dan non professional. Definisi profesional adalah bekerja di lingkunagn hospitality dan non professional adalah pelajar, ibu rumah tangga, dll
- Masing-masing peserta WAJIB membuat dua karya food plating, yaitu hidangan utama (main course) dan hidangan penutup (dessert). Khusus untuk IG, WAJIB Di-posting sendiri2 , antara hidangan utama dan hidangan penutup.
- Jenis masakan WAJIB masakan Indonesia. Untuk plating hidangan utama (main course), bentuk karbo harus berupa tumpeng mini, dan lauknya bebas memakai kombinasi apa saja.
- Semua yang tersedia di piring, harus bisa dimakan (edible)
- Jenis plating adalah untuk porsi Individual. Kandungan masakan harus seimbang mengandung karbo, protein, dan sayuran.
- Peserta WAJIB meng-upload photo asli hasil karyanya di account IG dan FB masing-masing, dengan menyertakan keterangan singkat mengenai masakan tersebut dan juga melampirkan resep di keterangan foto.
- Peserta WAJIB mem-follow account IG @Zentableware dan me-like account FB page Zen Tableware.
- Setiap posting wajib disertai dengan hastag: #ZENplatingpro #ZENTableware #ZENfoodplatingcompetition peserta professional dan #ZENplatingnonpro, #ZENTableware #ZENfoodplatingcompetition untuk peserta non professional.
- Hasil penilaian juri untuk masing-masing peserta adalah penggabungan nilai dari nilai hidangan utama dan nilai hidangan penutup.
- Untuk tahap awal lomba akan diseleksi melalui sosial media, yaitu Instagram dan Facebook , dari tanggal 31 Oktober 2017 ditutup tanggal 20 November 2017?. Jika di kemudian hari terbukti bahwa plating bukan hasil karya sendiri otomatis akan didiskualifiksi.
- 10 Peserta Professional dan 10 peserta Non professional, yg dinilai Juri berhasil masuk ke Final akan dihubungi panitia dan wajib datang ke acara Final yang akan diadakan di kota Jakarta.
- Untuk Peserta yang berhasil masuk babak Final, semua biaya yang timbul, termasuk transport dan akomondasi, peserta dari dalam dan luar kota tidak ditanggung panitia.
- Peserta wajib memasukan tema plating sebelum ?tanggal 7 Desember 2017
- Peserta wajib membawa semua alat dan bahan masakan masing-masing.
- Saat Babak Final peserta harus memasak semua keperluannya dari rumah, sehigga saat di lokasi hanya tinggal memanaskan saja.
- Panitia akan menyediakan kompor yang bisa dipakai bersama serta piring dari ZEN yang dipilih dari katalog Zen Tableware yang disediakan Panitia .
- Masing-masing peserta akan diberikan waktu total 30 menit untuk menata makanan di Zen Tableware. (Hidangan utama dan hidangan penutup)
- Pemenang terdiri dari Juara 1, Juara 2, Juara 3 dan Pemenang Favorit untuk masing-masing kategori Professional dan Non Professional.
- Keputusan Juri adalah Mutlak tidak dapat diganggu gugat.
Informasi Lebih Lanjut Lomba memasak 2017
0 comments:
Post a Comment